Tuesday, June 30, 2015

Menu Seolleongtang, Sup Daging Khas Korea


Apakah sobat penyuka masakan Korea? Tak perlu jauh-jauh ke Korea atau ke restaurat Korea, namun bisa sobat buat sendiri menu masakan khas Korea. Ada Sup daging khas Korea yakni Seolleongtang. Yuk silahkan ikuti cara :
 
Bahan:
    1 kg tulang sapi
    5 buah bawang putih, dicincang
    1/2 inch jahe, dipotong tipis
    Mie ubi Korea atau mie gandum Korea (dangmyun, cellophane, gooksu)
    1 buah lobak, dikupas dan dipotong sesuai selera
    Daging sapi, direbus
    Garam
    Daun bawang
    Lada

Cara Membuat:
  • Cuci dan rendam tulang sapi dalam air dingin selama 2 jam, buang airnya.
  • Siapkan panci berisi setengah bagian air dan didihkan. Masukkan tulang dalam air mendidih selama 5 menit lalu angkat panci dan buang airnya.
  • Masukkan tulang dalam panci besar, tambahkan air hingga semua tulang terendam, atau sekitar 30 cup air lalu didihkan.
  • Kecilkan api dan masak lagi selama 1 jam.
  • Kecilkan lagi apinya lalu masak selama 4-6 jam. Buang lapisan lemak atau benda-benda mengapung lain di permukaan air.
  • Tambahkan jahe, bawang putih dan lobak, masak lagi selama  1-2 jam.
  • Angkat tulang, jahe, bawang putih dan lobak lalu saring kaldu.
  • Untuk mendapatkan kaldu yang lebih bagus, dinginkan terlebih dahulu lalu saring lagi.
  • Sajikan dengan nasi, mie, daging sapi, dan sediakan garam, lada, dan daun bawang di mangkuk terpisah untuk memberi tambahan rasa.
Mudah kan? Silahkan ladies praktekkan ya!

Monday, June 29, 2015

Resep Ayam Lada Hitam

Hai ladies masih ketemu lagi nih dengan admin yang bagi-bagi resep buat sobat dirumah. Ada resep menu buka puasa atau sahur nih, Ayam Lada Hitam. Yuk bikin dirumah!

Bahan-Bahan:

    500 gram ayam goreng
    1 buah bawang bombay, iris tipis
    1 sdt lada hitam
    1/2 sdt garam
    4 butir bawang merah, iris tipis
    kaldu ayam secukupnya
    1 sdt minyak wijen
    100 ml air
    3 siung bawang putih, iris tipis
    5 sdm kecap manis
    minyak goreng

Cara Memasak:
  • Panaskan sedikit minyak goreng dan tumis bawang putih, bawang bombay dan bawang merah sampai harum.
  • Tambahkan kecap manis, air, lada hitam, minyak wijen, kaldu bubuk dan garam.
  • Aduk sampai rata.
  • Tambahkan ayam goreng dan aduk sampai bumbu tercampur rata dengan ayam.
  • Sajikan bersama nasi panas.

Sunday, June 28, 2015

Resep Camilan Keripik Singkong Pedas

Lebaran identik dengan berbagai macam sajian kue, nah jika bosan dengan kue maka ladies bisa coba buat camilan keripik singkong pedas yang mudah dibuat lho!

Bahan:
    1/2 kg singkong 
    1 sdt kapur sirih
    1 sdt garam
    6 butir bawang merah (diiris tipis)
    6 siung bawang putih (diiris tipis)
    15 buah cabai rawit (atau sesuai selera)
    1/2 sdm merica  (atau sesuai selera)
    1/4 sdt ketumbar
    Garam secukupnya
    Gula pasir secukupnya

Cara Membuat:
  • Iris singkong tipis-tipis, jika memungkinkan gunakan alat khusus pemotong keripik agar ukurannya pas, dan ketebalannya sama.
  • Campur kapur sirih dan garam dengan air untuk bahan rendaman singkong .
  • Rendam singkong selama 5 menit di dalam air rendaman, angkat lalu rendam kembali di air bersih, angkat, dan biarkan beberapa waktu agar air sedikit tiris.
  • Goreng keripik dalam minyak panas, pastikan keripik terendam dalam minyak, dan gunakan api sedang, karena jika menggunakan api yang terlalu besar maka keripik singkong akan cepat gosong dan tidak renyah. Setelah matang keemasan, angkat dan tiriskan.
  • Lanjutkan menggoreng hingga semua irisan singkong habis
Bumbu Pedas : 
  • Oven atau jemur bawang putih dan bawang merah yang sudah diiris tipis dan cabai hingga kering. Jika pakai oven, hati-hati jangan sampai bawang dan cabai nya gosong.
  • Sangrai ketumbar dan merica hingga harum.
  • Haluskan semua bahan termasuk garam dan gula dengan menggunakan blender. Sesuaikan rasanya dengan selera Anda.
  • Masukkan keripik singkong yang sudah digoreng ke dalam wajan atau wadah besar, lalu bumbui keripik dengan bumbu pedas hingga rata.

Saturday, June 27, 2015

Menu Buka Puasa Ayam Madu Kecap

Bingung mau masak apa untuk menu buka puasa hari ini? Bagaimana jika ladies coba buat ayam madu kecap, pasti enak nih. Silahkan siapkan bahan dan ikuti cara masaknya :

Bahan-Bahan

3 daging paha ayam
2 siung bawang putih (digeprak)
madu
6 sdm kecap manis
lada bubuk
2 sdt bubuk bawang putih
1 buah cabai merah besar (buang bijinya dan rajang halus)
biji wijen
kucai

Cara Membuat
  1. Siapkan mangkuk, masukkan cabai merah, bawang putih, kecap manis, bubuk bawang putih, lada bubuk, dan madu secukupnya. Campur rata.
  2. Rendam daging ayam dalam saus yang sudah dibuat.
  3. Simpan dalam kulkas selama 1 jam atau semalam biar bumbu meresap.
  4. Anda bisa memanggang daging ayam dalam oven hingga cokelat keemasan. Atau membakarnya ala ayam barbeque. Atau alternatif yang lebih mudah adalah dengan menggorengnya langsung.
  5. Setelah matang, ayam madu kecap bisa ditaburi dengan biji wijen dan potongan kucai.
Selesai, Ayam Madu Kecap siap disantap sobat!

Friday, June 26, 2015

Bakpao Kacang Merah


Bakpao, siapa sih yang tak kenal dengan roti satu ini. Bakpao berisi macam-macam ada selai strawberry, kacang, keju ll. Nah kali ini admin akan buat Bakpao isi kacang merah.

Bahan Adonan Kulit (A):

    225 g tepung terigu
    1 sdm ragi instan
    150 ml air

Bahan Adonan Kulit (B):

    125 g tepung terigu
    100 g gula halus
    1/2 sdt baking powder
    1 sdm margarin
    1,5 sdm air

Bahan Isian:
    200 g kacang merah
    3 L air
    1 sdt tawas hijau
    75 g gula pasir
    1 lembar daun pandan

Cara Membuat:
  • Uleni bahan A hingga kalis. Diamkan selama 30 menit sambil ditutup lap basah
  • Dalam wadah berbeda, aduk bahan B. Campurkan dengan bahan A dan uleni hingga rata, lembut dan elastis. Diamkan selama 30 menit.
  • Timbang adonan masing-masing 30 gram. Diamkan selama 15 menit. Adonan kulit siap diisi.
  • Rebus kacang merah dan tawas hingga lembut dan air terserap.
  • Masukkan gula, dan aduk hingga kalis. Setelah dingin, buat bulatan sebesar kelereng untuk isian.
  • Ambil kulit bakpao, isi, lalu bulatkan.
  • Diamkan 15 menit, lapisi bagian bawahnya dengan kertas atau daun, lalu kukus dengan api kecil. Sajikan saat hangat.

Thursday, June 25, 2015

Es Blewah Mint Segar

Dibulan Ramadhan ini pasti selalu ada menu es blewah dirumah. Nah pada kesempatan ini admin akan share resep minuman Es Blewah Mint yang segar. Silahkan sobat coba yuk!

Bahan-Bahan

1 buah blewah ukuran sedang
1/2 buah jeruk nipis
2 1/2 sdt madu
6 lembar daun mint
sejumput garam

Cara Membuat
  1. Potong dadu buah blewah atau sesuai selera, buang bijinya.
  2. Ambil air perasan jeruk nipis, campur dengan daun mint yang sudah dirajang, lalu tambahkan madu. Agar rasa dari semua bahan bisa menyatu, tambahkan sejumput garam.
  3. Siapkan gelas atau mangkuk, masukkan potongan buah blewah lalu tuang campuran air jeruk nipis yang sudah dibuat.
  4. Sebaiknya simpan dulu di dalam kulkas sebelum dinikmati.

Wednesday, June 24, 2015

Resep Sup Patin Kuah Merah

Sudah cari menu buka puasa untuk nanti? Jika belum nih admin rekomendasi resep sup patin kuah merah. Hmm lezat nih, silahkan dicoba ladies!

Bahan-bahan:
    2 ekor ikan patin ukuran sedang, potong jadi beberapa bagian
    5 buah cabai merah
    5 buah cabai rawit
    3 siung bawang putih
    5 siung bawang merah
    1 batang serai, memarkan
    2 cm laos, memarkan
    2 cm jahe
    2 cm kunyit
    1 buah tomat, iris menjadi beberapa bagian
    2 batang daun bawang, potong-potong
    2 cm terasi
    gula secukupnya
    garam secukupnya
    air secukupnya
    minyak untuk menumis

Cara membuat:
  • Rendam ikan patin dengan bumbu bawang putih dan garam selama 15 menit. Goreng hingga matang. Sisihkan
  • Ulek cabai, bawang merah, bawang putih dan kunyit hingga hancur, namun tidak terlalu halus
  • Tumis bumbu halus hingga harum dan masukkan serai, laos dan terasi. Tumis hingga harum.
  • Tuangkan air secukupnya, aduk bumbu hingga tercampur. Masukkan ikan patin, garam dan gula secukupnya. Terakhir masukkan daun bawang dan tomat.
  • Masak hingga bumbu meresap, kuah berkurang dan sedap. Matikan.

Tuesday, June 23, 2015

Menu Sahur Cah Kangkung

Bingung mau masak apa untuk menu sahur? Cah Kangkung, masakah paling simpel untuk menu sahur. Silahkan dicoba ladies!

Bahan-Bahan:
    250 gram kangkung, bersihkan dan ambil daunnya
    1 batang serai, geprek
    1 ruas lengkuas, geprek
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica
    1/2 sdt penyedap rasa
    1 sdt gula
    2 sdm saus tiram
    1/2 sdt terasi udang
    100 ml air
    minyak

Bumbu Iris:

    3 butir bawang merah
    2 cabai merak besar, buang bijinya
    2 siung bawang putih

Cara Memasak:
  • Panaskan minyak dan tumis bumbu iris, lengkuas dan serai sampai harum.
  • Tambahkan air, garam, penyedap, gula, merica, terasi, dan saus tiram dan aduk rata.
  • Masak sampai air mendidih.
  • Masukkan kangkung dan aduk sebentar hingga layu.
  • Matikan api.
  • Kangkung siap disajikan.

Monday, June 22, 2015

Resep Minuman Cendol Aroma Nangka


Bagaimana dengan puasa hari ini, tentu masih semangat kan? Sudahkah Anda mempersiapkan menu takjil buka puasa untuk hari ini? Untuk menu takjil, salah satu yang paling digemari adalah es ataupun minuman manis lainnya. Mengingat akan hal tersebut, kali ini Vemale akan memberikan satu menu takjil yang super segar dan nikmat. Dan menu tersebut adalah es cendol dengan aroma nangka. Berikut resepnya untuk Anda, simak baik-baik dan jangan lupa untuk membuatnya di rumah ya. Untuk es cendol bisa dibuat bisnis dengan dikemas praktis dan higienes dikemas dengan mesin sealer jualan agan www.sealercup.com.

Bahan Cendol

    50 gram tepung beras
    100 gram tepung hunkwe
    100 ml air  yang telah dicampur dengan daun pandan (peras, ambil airnya)
    300 ml air
    Garam (secukupnya)
    5 biji buah nangka (buang isinya, potong dadu sesuai selera)
    Es batu (secukupnya)

Bahan Saus Gula dan Saus Santan

    200 gram gula pasir
    500 gram gula jawa/merah
    Air secukupnya (kira-kira 100 ml)
    1000 ml air santan (pastikan memeras santan dengan air matang)
    Garam (secukupnya)
    2 lembar daun pandan

Cara Membuat Cendol

  • Campurkan tepung hunkwe, tepung beras, garam dan air perasan daun pandan dalam panci. Jika semua sudah tercampur rata, masak menggunakan api kecil hingga adonan tersebut menjadi kental dan cendol matang.
  • Siapkan sebuah wadah yang telah diisi air dingin dan cetakan cendol. Letakkan adonan tadi ke atas cetakan cendol dan tekan secara perlahan hingga butir-butir cendol membentuk cendol di dalam air dingin.
  • Pastikan bahwa adonan terbentuk dengan baik menjadi cendol semuanya.
  • Selanjutnya, buatlah saus gula untuk cendol. Caranya sangat mudah, panaskan air hingga mendidih lalu masukkan gula pasir, 2 lembar daun pandan, garam dan gula jawa ke dalam air. Masak hingga semua gula mendidih sempurna.
  • Semua bahan sudah jadi, saatnya menyajikan cendol untuk keluarga.
  • Masukkan cendol dan potongan buah nangka ke dalam gelas saji, tambahkan saus gula secukupnya, saus santan secukupnya dan terakhir es batu.
  • Es cendol siap untuk disajikan sebagai menu takjil buka puasa segar nan nikmat.

Sunday, June 21, 2015

Membuat Fuyunghai Bihun

Hai ladies masih ketemu dengan admin yang senantiasa share resep terbaru buat sobat coba dirumah. Nah kali ini akan bagikan resep membuat Fuyunghai Bihun :

Bahan-Bahan:
    100 gram daging sapi, cincang halus
    5 butir telur, kocok lepas
    2 sdm minyak sayur
    1/2 bawang bombay, iris halus
    3 batang daun bawang, iris halus
    1/2 sdt merica bubuk
    1 sdt garam
    100 gram bihun, rebus dan tiriskan

Bahan Saus:
    2 sdm minyak
    1/2 bawang bombay, cincang halus
    2 siung bawang putih, haluskan
    5 sdm saus tomat
    1/2 sdt kecap ikan
    200 ml kaldu ayam
    2 sdt gula
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica
    50 gram kacang polong
    1 sdm maizena
    1 sdt minyak wijen

Cara Membuat:
  • Tumis bawang bombay sampai layu dan wangi.
  • Masukkan daging sapi dan aduk sampai berubah warna kecoklatan.
  • Masukkan daun bawang, aduk rata dan angkat.
  • Campur telur dengan bahan yang telah ditumis, bihun, merica dan garam.
  • Masak jadi dadar dan sisihkan.
  • Untuk sausnya tumis bawang putih dan bawang bombay sampai wangi
  • Tuangkan kaldu ayam dan didihkan.
  • Tambahkan gula, garam, merica, kacang polong dan maizena.
  • Aduk sampai rata dan tidak ada yang menggumpal.
  • Tambahkan minyak wijen dan saus tomat, aduk terus.
  • Angkat dan tuangkan saus di atas dadar.

Saturday, June 20, 2015

Resep Masakan Capcay Sayuran

Bingung mau buat masakan apa untuk buka puasa nanti? Nah gimana kalo coba buat capcay sayuran yang isinya sayuran bergizi tentunya.

Bahan
    2 buah wortel (iris serong / bulat tipis)
    1 bungkul brokoli (iris per kuntumnya)
    1/4 bunga kol (iris sesuai selera)
    100 gram jamur merang (belah dua)
    1/2 sawi putih (iris sesuai selera)
    100 gram daging ayam (potong dadu)
    3 buah sosis (iris bulat tipis)
    5 daun bawang (iris tipis)
    6 batang buncis (potong 2 cm)
    2 buah tomat (blah empat bagian)
    200 ml air
    5 siung bawang putih (geprek lalu iris tipis)
    2 siung bawang merah (iris tipis)
    1 sdm minyak wijen
    Lada bubuk (secukupnya)
    Garam (secukupnya)
    Gula pasir (secukupnya)

Cara Membuat
  • Siapkan semua bahan lalu panaskan minyak wijen ke dalam sebuah wajah.
  • Tumis bawang putih dan bawang merah hingga beraroma harum.
  • Jika sudah, masukkan daging ayam, jamur dan sosis, masak hingga setengah matang lalu tambahkan sedikit air.
  • Selanjutnya, masak semua sayuran. Masukkan wortel, brokoli, buncis dan brokoli. Masak hingga setengah matang. Jika sudah masukkan sayur lain yakni bunga kol, daun bawang, tomat dan sawi putih.
  • Jangan lupa memasukkan garam, gula dan lada bubuk secukupnya. Masak hingga semua sayuran layu dan bumbunya meresap.
  • Agar rasanya lebih nikmat, bisa menambahkan sedikit bubuk kaldu ke dalam capcay.
Capcay sudah masak dan siap untuk diangkat lalu disajikan untuk menu berbuka puasa. Silahkan ladies coba dirumah ya!

Friday, June 19, 2015

Resep Semlo Khas Keraton Jogja

Saat bulan Ramadan tiba, pasti ada banyak pedagang yang menjual takjil di jalanan untuk menu berbuka puasa. Tapi jika ingin membuat kudapan manis sendiri di rumah dengan sentuhan keraton Jogja, ada kudapan khas bernama Semlo. 

Bahan-bahan:
    1 sisir pisang kepok matang
    750 air
    500 gram gula pasir (atau secukupnya)
    1 lembar daun pandan
    5 butir cengkeh
    1-2 kayu manis (atau secukupnya)
    2 ruas jari asem (bisa diganti dengan 1 1/2 sdm air jeruk nipis)
    Pewarna makanan merah tua secukupnya
    Garam 1/4 sendok teh

Cara membuat :
  • Rebus air, gula, garam cengkih, kayu manis dan daun pandan hingga gula larut
  • Masukkan pisang dan pewarna merah secukupnya
  • Terakhir masukkan air jeruk nipis.
Oke ladies, sajikan ketika dingin!

Thursday, June 18, 2015

Resep Telur Bumbu Bali


Telur salah satu makanan yang banyak mengandung protein sehat di dalamnya. Telur juga dikenal sebagai makanan yang kaya manfaat juga nutrisi bagi tubuh. Nah pada kesempatan ini admin akan bagikan resep membua Telur Bumbu Bali, seperti apa ya? Yuk langsung buat saja!

Bahan dan Bumbu
    5 butir telur ayam (rebus lalu goreng)
    6 buah cabai merah besar (haluskan)
    4 siung bawang putih (haluskan)
    5 siung bawang merah (haluskan)
    1 sdm gula jawa (haluskan)
    2 cm jahe (memarkan)
    1 lembar daun jeruk
    Garam (secukupnya)
    Gula putih (secukupnya)
    2 buah tomat segar (haluskan)
    Penyedap rasa ayam (secukupnya)
    Minyak (secukupnya)

Cara Membuat
  • Siapkan telur yang sudah digoreng dan juga bumbu-bumbu yang telah dihaluskan.
  • Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu hingga aromanya harum.
  • Tambahkan garam, gula merah dan juga gula putih beserta penyedap rasa.
  • Jika bumbu sudah beraroma harum, jangan lupa untuk memasukkan tomat yang dihaluskan dan juga daun jeruk.
  • Tumis kembali hingga bumbu matang dan aromanya harum.
  • Selanjutnya, masukkan telur yang telah digoreng dan aduk rata.
  • Masak sebentar hingga bumbu meresap. Angkat telur bumbu bali dan sajikan di piring saji.
Sangat mudah kan, bisa dijadikan lauk untuk menu buka puasa!

CHICKEN TERIYAKI



Assalamualaikum wrwb.
Alhamdulillah kita masih diberi kesempatan untuk merasakan indahnya beribadah di bulan penuh berkah ini. Marhaban ya Ramadhan... Selamat menunaikan ibadah puasa untuk yang menjalankan yaa, semoga Allah SWT menerima segala amal ibadah kita dan melimpahkan rahmat, rizki, berkah dan ridho Nya. Amin yaa robbalalamin.

Di bulan Ramadhan saya lebih suka memilih menu berbuka atau sahur yang praktis. Hemat waktu dan hemat tenaga juga dong tentunya, kan waktunya bisa dipakai buat baca quran... insya allah bisa khatam sebulan ini amien. 
Ayam saus teriyaki ini sudah pasti jadi andalan saya kalau bikin masakan praktis, Selain enak, buat nya gampang dan alasan utamanya adalah ini favorit nya kakak Kay. Alhamdulillah ini Ramadhan kedua Kakak ikut puasa full sampai magrib, tahun lalu sudah bisa sebulan penuh puasa tanpa bolong-bolong loh. Barakallah yaa kakak... Eh balik lagi ke ayam teriyaki nih... Kalau mau buat sahur sebelum tidur ayam bisa direndam terlebih dahulu dengan bumbu dan sausnya. Jadi begitu sahur tinggal dimasak deh. Kan lebih nikmat sahur nya kalau masakannya bukan menu yang sama dengan buka puasa, bahasa gaulnya masakan sisa gitu hehee.... 

Bahan :
500 gr daging ayam bagian dada, potong sesuai selera
1 buah paprika merah, potong-potong
1 buah bawang bombay, iris memanjang
 6 sdm saus teriyaki
4 siung bawang putih, parut halus
1 jempol jahe, parut halus
2 sdm kecap manis
100 ml air
garam, gula dan merica bubuk secukupnya

Cara membuat :
  1. Rendam daging ayam dalam campuran saus teriyaki, bawang putih dan jahe. Aduk rata dan biarkan selama 1 jam supaya meresap (simpan dalam lemari es ).
  2. Tumis bawang bombay sampai layu, masukkan ayam berbumbu. Beri kecap, garam, gula dan merica, aduk rata. Tuangi air. 
  3. Tambahkan paprika, masak ayam sampai bumbu meresap dan ayam matang, tunggu sampai kuah menyusut dan mengental.
  4. Angkat, sajikan.

Selamat mencoba....
Selamat menjalankan ibadah puasa.




Wednesday, June 17, 2015

Resep Minuman Bubble Milk Tea


Bubble drink alias minuman dengan mutiara yang terbuat dari tapioka ini memang sedang digemari banyak kalangan, ada berbagai varian rasa. Nah pada kesempatan ini admin akan bagikan resep yang bisa ladies coba dirumah sebagai minuman pembuka puasa yakni bubble milk tea.Tapi bila anda ingin menjadikan bisnis tak salah jika minuman ini dikemas dengan mesin lid sealer dan ditutup dengan lid plastik jualannya si agan www.sealercup.com.

Bahan-Bahan: 
100 gram tepung tapioka
¼ sdt garam 
pewarna makanan secukupnya
air panas secukupnya
teh susu instan

Cara Membuat:
  • Siapkan mangkuk dan masukkan tepung, pewarna makanan, dan garam.
  • Masukkan air panas sedikit demi sedikit dan aduk sampai rata.
  • Aduk terus sampai adonan mengental.
  • Bulatkan adonan sebesar kelereng kecil.
  • Panaskan air dan masukkan bulatan ke dalamnya.
  • Tunggu sampai mengapung dan angkat.
  • Buat milk tea dan tambahkan bubble tapioka.
  • Minuman siap disajikan.
Gimana ladies mudah kan? Silahkan dicoba dirumah ya!

Tuesday, June 16, 2015

Resep Sup Konro Makasar

Salah satu masakan enak Indonesia khas daerah Makasar adalah sop konro. Seperti apa ya Sop Konro itu, yuk siapkan bahan dan ikuti cara membuatnya :

Bahan-bahan:
    1 kg iga sapi, potong-potong
    3 cm lengkuas, memarkan
    3 butir cengkeh
    2 liter air
    3 lembar daun jeruk, buang punggungnya
    2 lembar daun salam
    3 cm kayu manis
    3 biji asam jawa, buang bijinya
    1 cm jahe, memarkan
    garam secukupnya
    gula secukupnya
    minyak untuk menumis

Bumbu halus:
    3 siung bawang putih
    5 butir bawang merah
    1 sdt merica bubuk
    3 buah keluwak, ambil isinya
    1/2 sdm ketumbar
    2 cm kunyit
    1/4 sdt pala bubuk
    garam secukupnya
    minyak secukupnya

Cara membuat:
  • Rebus air dan masukkan iga sapi, kayu manis, daun salam, jahe, lengkuas, dan asam jawa hingga daging empuk.
  • Tumis bumbu halus dan masukkan daun jeruk hingga harum. Tuang ke dalam panci berisi iga sapi. Tambahkan garam secukupnya, aduk rata dan masak hingga bumbu meresap dan daging matang.
Sop konro siap sajikan hangat dengan taburan bawang goreng. Jika ingin sop konro lebih berisi, bisa ditambahkan sayuran seperti wortel dan kentang. 

ULUKUTEUK (TUMIS ONCOM)



Bismillahirohmanirohim.
Ulukuteuk, buat yang baru pertama kali denger nama ini pasti terdengar lucu dan unik. Ulukuteuk yaitu nama masakan khas sunda, seperti oncom yang ditumis dan diberi leunca. Buat yang sering makan di rumah makan sunda pasti sudah tidak asing lagi dengan oncom, oncom ini bisa di goreng, dibuat pepes, dicampur dengan nasi menjadi nasi tutug oncom dan yang jadi menu favorit saya ya ulukuteuk oncom ini. Cukup dinikmati dengan sepiring nasi hangat ulukuteuk ini sangat nikmat, hati-hati yaa kalau timbangan jadi naik terus hehee....

Bahan :
300 gram atau 1 papan oncom, diremas kasar
80 gram leunca
2 buah daun salam
1 ruas lengkuas, geprek
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
100 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu iris :
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih 
2 buah cabai merah
5 buah cabai rawit merah
1 buah tomat

Cara membuat :
Panaskan minyak. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
Masukkan cabai, tomat, daun salam dan lengkuas sampai layu.
Tambahkan oncom dan daun bawang. Aduk rata.
Masukkan air, garam, merica bubuk dan gula pasir. Masak sampai meresap.
Tambahkan leuca aduk sebentar, cicipi rasa. Angkat.

Selamat mencoba......






Monday, June 15, 2015

KUE CUBIT GREEN TEA



Bismillahirohmanirohim.
Kayaknya udah banyak yaa resep kue cubit bertebaran dimana-mana. Gak percaya? coba aja tanya mbah google, tinggal ketik terus klik langsung deh berbagai resep kue cubit bermunculan. Nah mumpung kue cubit lagi naik daun saya juga mau ikutan share resep ahh... hehee gak mau ketinggalan dong. Sebenernya kue cubit udah kondang dari jaman dulu kala, dari jaman saya TK juga udah ada jajanan ini. Kalau dulu kue cubit dibikin polos atau yang special paling cuma pake taburan meses, nah kue cubit sekarang lebih gaul loh. Toppingnya bikin gak nahan, meleleh deh liatnya. Gimana gak bikin pengen nyomot kue cubit terus coba kalau topping nya aja pake oreo, kitkat, toblerone, silverqueen, keju, pokok nya yang enak-enak. Malah yang lagi jadi primadona yaitu kue cubit green tea,  waduuh tambah cinta aja deh klo gini.

Biasanya green tea yang dicampur di adonan kue cubit yaitu green tea bubuk. Tapi untuk kali ini saya memakai butter yang rasa dan aromanya sudah dicampur green tea. Kalau tidak ada butter ini bisa mengganti butter biasa dan menambahkan green tea sesuai selera. Bisa juga menggunakan resep kue cubit ini.

Bahan :
150 gr terigu serbaguna
1 sdt bakingak power
80 gr gula pasir
2 butir telur
100 ml susu cair
2 sdm green tea butter, lelehkan
Mesis, oreo, coklat top sebagai topping

Cara membuat :
Campur dalam wadah terigu dan baking powder yang sudah diayak.
Tambah gula pasir dan telur, aduk rata dengan whisker.
Masukan susu dan butter sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan licin dan bercampur rata. Diamkan selam 15 menit.
Panaskan cetakan kue cubit, masukan adonan. Masak dengan api kecil dan tutup.
Setelah muncul gelembung beri topping tunggu sampai matang, angkat. Bisa juga dibuat setengah matang.

Selamat mencoba yaa....




Resep Perkedel Kentang Enak

Resep Perkedel - Perkedel murapakan resep masakan khas negeri Belanda yang berasal dari kata frijkadel. Resep perkedel pada awalnya lebih banyak memakai daging cincang ketimbang kentang namun seiring perkembangan di indonesia justru lebih banyak menggunakan kentang.
RESEP PERKEDEL
Resep perkedel kentang ini sangat mudah sekali dalam proses memasaknya, masakan yang notabene banyak mengandung karbohidrat ini sebetulnya bukan merupakan lauk untuk nasi, karena nasi itu sendiri sudah merupakan sumber karbohidrat. Namun untuk mensiasati karena kebiasaan masyarakat indonesia menjadikan perkedel sebagai lauk ada baiknya dalam memasak atau membuat perkedel buatalah dalam bentuk ukuran kecil, sehingga ketika disantap sebagai lauk nasi asupan karbohidrat anda tetap terjaga.

Baca juga Resep Ayam Pop

Resep Perkedel Kentang
Bahan bahan 
  • Kentang ukuran sedang 500 gr, cuci, kukus sampai matang
  • Telur ayam 2 butir, kocok lepas
  • Daging sapi cincang 150 gr
  • Daun bawang 2 batang, iris halus
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya
Bumbu Halus Perkedel Kentang
  • Bawang Putih 3 siung
  • Bawang merah 6 butir
  • Merica 1 sendok makan
  • Garam 1 sendok makan
Cara Membuat Perkedel Kentang
  • Haluskan kentang kukus, campurkan bumbu halus beserta daging cincang
  • Tambahkan daun bawang, aduk sampai rata
  • Bentuk adonan kentang berbentik bulat pipih atau sesuai selera kemudian celupka kedalam telur ayam yang sudah dikocok lepas
  • Goreng sampai berwarna coklat keemasan, angkat, sajikan
Selamat anda telah berhasil membuat perkedel kentang dengan daging cincang melalui panduan cara membuat resep perkedel kentang di blog resep masakan padang

Resep Ayam Pop Padang

Resep Masakan Ayam Pop Padang - Salah satu resep masakan padang khas minang adalah ayam pop. Resep Ayam pop merupakan olahan daging ayang goreng tanpa kulit yang sudah pasti sangat rendah lemak.
RESEP AYAM POP PADANG
Resep ayam pop sangat cocok disajikan dengan sambal khas, bisa juga dengan sambal hijau resep masakan padang yang tentu akan sangat menambha selera makan anda bersama orang orang tercinta.

Baca Juga Resep Kalio Ati Ampela

Resep Ayam Pop Padang
Bahan bahan 
  • Dada atau paha ayam kampung 4 potong ( cuci, buang kulitnya )
  • Air jeruk nipis 1 sendok teh
  • Serai 1 batang, memarkan
  • Bawang putih 3 siung, haluskan
  • Garam 1 sendok teh
  • Air 400 mili
  • Minyak sayur 2 sendok makan
  • Minyak goreng secukupnya
Bahan Sambal Ayam Pop Padang
  • Tomat masak 1 buah
  • Cabai merah keriting 5 buah
  • Garam 1 sendok teh
  • Bawang putih 3 siung
  • Air 2 sendok makan
Cara Membuat Ayam Pop Khas Padang
  • Lumuri daging ayam yang telah kupas kulit oleh air jeruk nipis, biarkan selama 5 menit, lumuri lagi dengan bawang putih halus, garam, biarkan 10 menit
  • Masukkan serai, air, serta ayam kedalam panci yang sudah dipanaskan, tutup panci sampai daging ayam lunak, angkat, tiriskan
  • Goreng daging ayam selama 5 menit kedalam minyak goreng yang sudah dipanaskan, angkat tiriskan
  • Sambal : Rebus bahan untuk membuat sambal kecuali garam sampai matang, haluskan dengan tambahan 2 semdok makan air rebusan cabai
Selamat anda telah berhasil membuat masakan ayam pop khas minang dengan panduan resep masakan ayam pop di blog khusus penyedia resep masakan padang lengkap.

Sunday, June 14, 2015

Resep Sup Kepiting Jagung Manis

Bosan dengan sup yang itu-itu saja? Bagaimana jika ladies membuat sup kepiting dengan kombinasi jagung manis. Yuk mari buat!

Bahan-Bahan:
    250 gram daging kepiting
    2 sdm kecap asin
    1 sdt kanji
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica bubuk
    3 siung bawang putih, geprek
    1 ruas jahe, memarkan
    1.5 L kaldu ayam
    100 gram jagung manis pipil
    1 butir telur ayam
    50 ml air
    1 sdm minyak wijen

Cara Memasak:
  • Aduk kepiting bersama kecap asin, tepung kanji, garam dan merica, sisihkan.
  • Panaskan minyak goreng tumis bawang putih dan jahe. Tambahkan sedikit kecap asin dan kaldu ayam kemudian aduk sampai rata.
  • Aduk telur, air, kanji dan minyak wijen.
  • Masukkan jagung manis dan adonan telur, aduk dengan cepat sampai kaldu mengental.
  • Tambahkan garam dan merica, aduk rata, angkat dan sajikan dalam keadaan panas.

Friday, June 12, 2015

Camilan Stick Ala Rumahan

Camilan memang pasti ada disetiap rumah entah dibuat sendiri atau beli. Nah kali ini admin akan bagikan resep camilan stick yang bisa dibuat dirumah mudah dan simpel.

Bahan-bahan:
    500 gr tepung terigu, ayak
    1 butir telur
    2 batang seledri, cincang halus
    3 siung bawang putih
    2 sdm mentega, lelehkan
    1/2 sdt merica
    garam secukupnya
    air secukupnya
    penyedap rasa (optional)

Cara membuat:
  • Haluskan bumbu bawang putih dan garam, tambahkan air. Kocok telur dalam wadah dan masukkan bumbu halus dan merica. Campur rata.
  • Tuangkan tepung terigu, seledri dan mentega leleh. Campur hingga terbentuk jadi adonan kalis.
  • Ambil adonan dan pipihkan dengan roll atau gunakan alat pemipih. Potong-potong panjang adonan sepanjang korek api.
  • Goreng hingga kekuningan atau matang.
Mudah dan simpel kan? Bila sudah dingin maka bisa ladies simpan ke dalam wadah tertutup agar tetap renyah.

Thursday, June 11, 2015

Resep Perkedel Tempe

Hai ladies masub ketemu dengan admin yang pagi ini akan share info resep perkedel tempe. Bosen tempe digoreng begitu saja, mari kita kreasikan tempe.

Bahan-bahan:
    300 gr tempe atau 2 blok tempe ukuran sedang
    2 siung bawang putih
    2 batang daun bawang, cincang halus
    2 batang daun seledri, cincang halus
    1 butir telur ayam
    1 cm terasi
    garam, gula dan merica secukupnya
    minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
  • Kukus tempe kurang lebih 10 menit atau hingga empuk dan mudah dihancurkan. Hancurkan tempe dan tiriskan dari airnya.
  • Haluskan bumbu bawang putih, garam, merica dan terasi. Masukkan tempe, campurkan dengan bumbu halus. Masukkan telur, irisan daun seledri dan daun bawang. Campur rata hingga jadi adonan padat.
  • Bentuk bulat pipih dan goreng hingga kecokelatan atau hingga matang.
Untuk menghindari bagian dalam yang kurang matang, sebaiknya bentuk bulatan perkedel tempe agak tipis agar bagian dalam matang, karena bagian luar udah matang. Jika adonan terlalu berair atau lembek, tambahkan sedikit tepung terigu. 

Wednesday, June 10, 2015

Resep Mie Celor Palembang

Siapa tak suka masakan dari mie, pasti semua suka kan? Nah ladies, kali ini admin akan bagi-bagi resep membuat me celor palembang. Bagaimana caranya, siapkan bahan yuk!

BAHAN-BAHAN:

    300 gram udang (kupas, ambil dagingnya, potong halus. Siangi kepalanya untuk bahan kaldu)
    1 sdt air jeruk limau
    250 gram mie telur, seduh
    100 gram taoge, seduh
    3 butir telur, rebus lalu potong-potong
    6 batang kucai, iris halus
    5 sdm bawang goreng

BAHAN KUAH:

    1250 ml kaldu udang
    1 sdm garam
    ¼ sdt gula pasir
    ½ sdt merica bubuk
    1 sdt air jeruk limau
    2 butir telur, kocok lepas
    250 ml santan dari ½ butir kelapa
    2 sdm tepung terigu encerkan dengan 50 ml air

CARA MEMBUAT:
  • Aduk udang dan air jeruk limau, diamkan selama 15 menit.
  • Didihkan 1500 ml air, masukkan kepala udang dan angkat.
  • Ukur kaldunya 1250 ml.
  • Didihkan kaldu udang, tambahkan santan, garam, gula, merica dan udang kupas, rebus sampai matang.
  • Masukkan telur mentah sambil diaduk hingga berbutir-butir, tambahkan air jeruk limau, aduk sampai matang.
  • Kentalkan dengan larutan tepung terigu sambil diaduk hingga meletup-letup.
  • Sendokkan mie dan taoge ke dalam mangkuk, tambahkan potongan telur rebus, siram dengan kuah panas.
  • Taburkan kucai dan bawang goreng.
Mudah kan? Silahkan sobat coba dirumah!

Tuesday, June 9, 2015

Membuat Nasi Goreng Beras Merah

Hai ladies masih ketemu lagi dengan admin yang akan share resep masakan nasi goreng nih, jika biasanya nasi goreng menggunakan nasi putih namun kali ini admin coba bagi resep nasi goreng dengan beras merah. 

Bahan:
    5 g bawang putih
    10 g bawang merah
    10 g kemiri
    5 g cabe
    5 g margarin
    50 g putih telur
    50 g dada ayam
    150 g nasi beras merah
    5 g daun bawang
    4 g kaldu ayam instan
    10 g kecap
    15 g brokoli
    10 g mentimun
    10 g wortel
    10 g tomat

Cara Membuat:
  • Haluskan semua bumbu lalu tumis kurang lebih selama 2 menit
  • Rebus brokoli dan wortel, siram dengan air dingin lalu sisihkan
  • Panggang dada ayam hingga matang kemudian sisihkan
  • Panaskan margarin pada wajan, tambahkan telur kocok lalu aduk
  • Tumis bumbu yang telah dihaluskan, aduk lalu tambahkan ayam dan nasi kemudian aduk rata
  • Tambahkan daun bawang, tomat, kaldu ayam instan  lalu aduk dan masak selama 1 menit
  • Tambahkan kecap, aduk, masak lagi selama 2 menit
  • Sajikan dengan ayam panggang, brokoli, wortel dan mentimun, susun dengan cantik.
Selesai, nasi goreng merah siap disantap!

Monday, June 8, 2015

Resep Tumis Ayam Saus Asam Manis

Hai ladies masih ketemu lagi dengan admin yang akan senantiasa share resep masakan buat sobat, nah dikesempatan ini admin akan berikan resep tumis ayam saus asam manis untuk sobat.

Bahan
    Ayam 1/2 kg bagian dada ayam (potong dadu/ kecil-kecil sesuai selera)
    Garam (secukupnya)
    1 sdm air jeruk nipis
    5 Siung bawang putih (haluskan)
    Minyak goreng (secukupnya)
    Ketumbar (haluskan)

Bahan Saus Asam Manis

    1 sdm margarin
    3 siung bawang putih (memarkan)
    1 bawang bombay (iris tipis)
    4 sdm saus tomat
    3 cm jahe (memarkan)
    Gula pasir (secukupnya)
    1 sdm air jeruk nipis
    200 ml sari jeruk manis
    2 sdt tepung maizena (larutkan dengan air)
    5 gram kacang polong
    Buah nanas potong dadu atau segitiga tipis (secukupnya)
    2 buah tomat segar (belah menjadi 4 bagian)

Cara Membuat
  • Cuci daging ayam sampai benar-benar bersih lalu potong dadu kecil-kecil atau sesuai selera 
  • Lumuri daging ayam dengan garam, air jeruk nipis, bawang putih halus, ketumbar halus, diamkan kira-kira 30 sampai 40 menit sampai bumbu meresap.
  • Jika bumbu sudah meresap, goreng ayam dengan minyak goreng hingga berwarna kecoklatan atau matang dan sisihkan 
  • Buat saus dengan memanaskan margarin. Ketika margarin panas, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga beraroma wangi.
  • Masukkan saus tomat, jahe, gula pasir, garam, air jeruk nipis, buah tomat, kacang polong, buah nanas dan air sari jeruk manis lalu tunggu hingga mendidih.
  • Selanjutnya, masukkan tepung maizena yang telah diberi air ke dalam saus. Aduk hingga mengental dan mendidih.
  • Jika ayam dan saus sudah sama-sama matang, siapkan piring saji.
  • Letakkan ayam di atas piring saji dan siram dengan saus asam manis.
  • Taburkan bawang merah goreng di atasnya dan ayam dengan saus asam manis pun siap untuk disajikan.
Gimana ladies, mudah kan? Silahkan ladies coba dirumah ya!

Sunday, June 7, 2015

Resep Tom Yum Seafood

Menu khas Thailand ini memang memiliki rasa yang segar dengan cita rasa asam asin dan pedas. Nah kali ini admin akan bagi-bagi resep membuat Tom Yum Seafood :

Bahan-bahan:
    200 gr udang
    5 ekor cumi-cumi, potong-potong
    200 gr jamur kancing
    2 batang daun bawang besar, potong agak panjang
    800 ml air (secukupnya)

Bumbu:
    1 bungkus bumbu tom yum
    2 batang serai, memarkan
    4 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya
    2 sdm kecap ikan
    3 buah cabai rawit, iris tipis
    2 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris tipis serong
    2 sdm air jeruk lemon/nipis
    1/2 sdt merica
    4 batang daun ketumbar, cincang
    garam secukupnya

Cara :
  • Bersihkan udang dan cumi, sisihkan dagingnya dan ambil kepala serta kulit udang. Lalu rebus dengan air untuk membuat kaldu.
  • Masukkan serai dan 2 lembar daun jeruk ke dalam air kaldu, biarkan hingga mendidih dan harum. Matikan api. Saring air kaldu dan tuang ke panci lain.
  • Tumis pasta tom yum beserta cabai rawit, daun bawang, daun ketumbar, kecap ikan, cabai merah, dan 2 lembar daun jeruk hingga harum. Masukkan jamur, cumi dan udang hingga berubah warna.
  • Masukkan bumbu tumis ke dalam panci kaldu dan aduk hingga tercampur. Masukkan air jeruk nipis, beserta garam dan merica secukupnya. Masak hingga bumbu meresap.
Selesai, Tom Yum siap disantap.

Friday, June 5, 2015

Resep Membuat Es Krim Pisang

Cuaca panas memang paling segar jika minum es, nah jika ladies suka es krim kenapa tidak coba buat sendiri. Caranya mudah lho, ladies tak perlu alat-alat yang sulit dan bahannya pun cukup mudah yakni pisang. Yuk mari ladies coba!
  • Kupas 5-6 buah pisang lalu potong-potong menjadi beberapa bagian.
  • Letakkan potongan-potongan pisang tersebut di loyang lalu bekukan dalam frezeer kurang lebih selama 1 jam.
  • Masukkan potongan pisang yang telah beku ke dalam food processor atau blender lalu hancurkan hingga halus. Mungkin tekstur awalnya kan tampak kasar, namun kelamaan teksturnya akan berubah menjadi lebih lembut.
Gimana ladies mudah kan, ladies bisa menambahkan topping seperti meses, susu coklat dll. Silahkan ladies coba dirumah ya!

RUJAK KUAH PINDANG



Assalamualaikum wrwb 

Rujak kuah pindang... Aneh gak denger nya? Waktu pertama kali saya denger namanya,  yang ada dibayangan saya adalah ikan pindang yang dimasak seperti bumbu rujak tapi berkuah seperti soto. Ehh nggak taunya emang beneran rujak buah yang disiram kuah rebusan ikan. Unik yaa. Dan rasa rujak kuah pindang ini ternyata gak kalah unik dengan namanya loh. Buah-buahan yang rasanya manis asem dipadukan dengan kuah rebusan ikan yang gurih, ditambah dengan pedas nya cabe. Woooww banget gak tuh... Asem, pedes, manis dan gurih jadi satu... mantep deh.

Bahan kuah pindang :
1/2 kg ikan tuna/sarden segar, yg sudah dibersihkan dan dibuang bagian isi perutnya
1 sdm garam
1 liter air
1 batang serai digeprek
3 lbr daun salam

1 buah cabai merah
2 cabai rawit sesuai selera
1/2 sdt terasi bakar
gula merah
asam jawa
garam

Buah-buahan seperti kedongdong, bengkuang, mangga muda, jambu air, nanas dan lainnya sesuai selera

Cara membuat :
- Rebus ikan tuna beserta sereh, daun salam dan garam sekitar 15-20 menit. Dinginkan lalu saring. 
- Didihkan lagi kuah pindang beri daun salam , kalau sudah mendidih matikan lalu saring lagi. Sisihkan.
 - Rebus dan saring kuah pindang sebanyak 2 kali agar airnya tidak terlalu butek dan tidak amis.

Penyelesaian :
Cabe rawit merah/cabe merah besar, terasi bakar, gula merah, asam jawa, dihaluskan. Beri potongan buah- buan sesuai selera siram dengan kuah pindang. Aduk rata. Sajikan.





Thursday, June 4, 2015

Resep Es Teler Kuah Santan

Seperti yang kita tau bahwa sebentar lagi kita akan menyambut bulan Ramadhan, tak lengkap juga buka puasa tanpa es. Nah kali ini admin akan bagikan resep Es Teler dengan kuah santan, mau coba??

Bahan: 
3 buah alpukat, kupas, buang bijinya dan potong dadu
15 biji nangka, buang bijinya dan potong dadu 
4 buah kelapa muda, ambil dagingnya
250 gram nata de coco
150 ml susu kental manis putih
1 liter santan 
1 lembar daun pandan
garam secukupnya
1 liter sirup pandan
1 bungkus agar-agar 
300 ml air
es serut atau es batu secukupnya

Cara Membuat:
  • Masak agar-agar seperti pada petunjuk kemasan. Dinginkan dan serut agar-agar.
  • Rebus santan, garam dan pandan sampai mendidih, jangan lupa untuk selalu mengaduk agar tidak pecah. Angkat dan dinginkan.
  • Siapkan wadah dan masukkan alpukat, nangka, nata de coco dan agar-agar serut.
  • Tuangkan sirup dan santan.
  • Tambahkan susu kental manis dan juga es.
  • Es teler siap disajikan.

Wednesday, June 3, 2015

Resep Kari Ayam

Hai ladies masih ketemu lagi dengan admin yang akan kembali share informasi resep masakan ayam yakni Kari Ayam. Langsung saja buat yukk ladies!

Bahan-Bahan:
500 gram daging ayam
5 butir bawang merah, rajang halus
3 buah tomat, potong-potong
1 cabai hijau, potong-potong
2 buah kentang, kupas dan potong dadu
2 batang kayu manis
2 cengkeh
1 1/2 sdm pasta jahe dan bawang putih
1 sdm cabai merah bubuk 
1 sdt kunyit bubuk
garam secukupnya
250 ml air
3 sdm minyak

Cara Memasak:
  • Masukkan 2 sdm minyak dalam pressure cooker.
  • Saat sudah panas masukkan cengkeh dan kayu manis.
  • Masak dengan panas rendah.
  • Masukkan bawang merah bersama dengan jahe dan bawang putih, masak sampai keemasan.
  • Tambahkan tomat dan juga cabai hijau lalu aduk sampai rata.
  • Tambahkan bubuk kunyit dan cabai serta garam.
  • Masukkan daging ayam dan air, masak dan aduk rata.
  • Tutup pressure cooker dan masak selama 15 menit.
  • Saat sudah matang tambahkan kentang dan juga air.
  • Tutup pressure cooker dan masak di atas api sedang.
 Mudah dan cepat kan, silahkan dicoba!

Tuesday, June 2, 2015

Cara Membuat Martabak Mini

Hai sobatku masih ketemu lagi dengan admin, siapa sih yang tak suka dengan camilan Martabak ini? Bagaimana jika sobat membuat Martabak Mini  dirumah, mudah lho!

Bahan-bahan: 
kulit lumpia siap pakai (ukuran 20 x 20 cm)
500 gr daging sapi cincang 
14 batang daun bawang, potong kecil
6 butir telur ayam kocok lepas
minyak secukupnya

Bumbu halus: 
6 siung bawang putih, cincang halus
2 siung bawang bombay, cincang kasar
2 sdm mentega
1 sdt garam
1 sdt gula
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
penyedap rasa secukupnya (optional)

Cara membuat:
  • Lelehkan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan daging cincang dan masak hingga matang.
  • Masukkan merica, garam, pala, gula dan penyedap rasa. Aduk rata hingga bumbu meresap. Angkat dan biarkan dingin.
  • Kocok lepas telur, tambahkan sedikit garam, masukkan daun bawang cincang dan daging yang sudah dingin dan campur rata.
  • Siapkan kulit lumpia dan isi dengan adonan daging. Lipat dan rekatkan dengan telur. Jangan mengisi terlalu banyak agar matang hingga ke dalam.
  • Goreng martabak hingga matang dan kecoklatan.
Siap sajikan dengan saus atau cabai. Jika kulit terlalu tipis, bisa didobel agar tidak robek ketika membungkus adonan daging.

Monday, June 1, 2015

Membuat Kue Nastar Keju

Siapa sih yang tak suka dengan kue Nastar, pasti setiap lebaran ada kue yang kecil ini. Kue Naster memang banyak variannya, ada yang diisi keju atau diberi gula halus.

Bahan Nastar

1/2 kg tepung terigu (kualitas super)
1/2 kg margarin
100 gram gula (haluskan)
100 gram keju cheddar
50 gram kismis / biji cengkeh
4 butir telur (pakai kuningnya saja)
 2 butir telur untuk olesan (pakai kuningnya saja)
Bubuk vanili (secukupnya)
Kayu manis (secukupnya)

Bahan Isian Nastar

300 gram gula pasir
2 buah nanas masak

Cara Membuat Isian Nastar
  • Kupas nanas hingga bersih. Cuci buah nanas lalu potong dadu atau kecil-kecil lalu haluskan dengan blender.
  • Masukkan nanas halus ke dalam sebuah wajah dan masak bersama gula pasir dengan api kecil.
  • Masak kedua bahan ini dan terus aduk agar tidak lengket sampai berwarna kecoklatan.
  • Jika sudah matang, angkat isian nastar dan diamkan hingga dingin.
Cara Membuat Adonan Nastar
  • Kocok kuning telur, tambahkan gula halus dan margarin lalu aduk hingga ketiga bahan ini mengembang.
  • Setelah tiga bahan mengembang, masukkan tepung terigu, keju cheddar dan bubuk vanili serta kayu manis.
  • Aduk semua bahan hingga kalis dan siap untuk dibentuk menjadi nastar.
  • Bulatkan adonan sesuai selera lalu masukkan selai nanas yang telah dibuat sebelumnya ke dalam kue nastar.
  • Tutup rapat kue lalu letakkan di loyang untuk memanggang kue. Letakkan satu butir kismis atau cengkeh di atas nastar.
  • Olesi bagian atas nastar dengan kuning telur agar warnanya lebih menarik serta lebih mengkilap.
  • Panggang kue nastar sampai matang dan berwarna kuning coklat keemasan.
  • Angkat ke nastar dan tunggu hingga dingin lalu sajikan.
Gimana ladies, mudah kan? Ladies bisa membuatnya tanpa harus membeli!